Kata Marquez Usai Gagal Finish di MotoGP Italia

Marc Marquez saat sesi kualifikasi MotoGP Italia.
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Musim Depan Winglet Dilarang di MotoGP, Ducati Tak Cemas
- Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez harus menelan pil pahit pada MotoGP Italia yang digelar di Sirkuit Mugello, Minggu 31 Mei 2015. Dia tidak mampu menyelesaikan balapan karena terjatuh saat balapan menyisakan enam lap lagi.

Rossi Tak Sabar Ambil Alih Puncak Klasemen dari Marquez

Memulai lomba dari posisi ke-13, sebenarnya penampilan pembalap berusia 22 tahun itu cukup impresif. Dia sempat menyodok hingga ke posisi kedua untuk bersaing dengan Jorge Lorenzo.
Marquez Dipaksa Beradaptasi dengan Cepat di MotoGP Austria


Namun nasib nahas tidak mampu dielakkannya, setelah saling mendahului dengan Andrea Iannone, Marquez pun kemudian kehilangan kendali atas motornya. Hal itu menyebabkan pembalap asal Spanyol itu tidak bisa lagi meneruskan lomba.


Meski begitu, Marquez mengaku tidak menyesal dengan apa yang dialaminya di Sirkuit Mugello. Dia justru mengaku senang karena sudah bisa berada di barisan depan, meski pada awal lomba dia memulainya dari belakang.


"Saya memang harus mengambil risiko pada beberapa lap awal untuk bisa berada di barisan depan. Dan setelah saya sangat gembira begitu mencapai tiga lap bisa berada di belakang Lorenzo," ungkap Marquez seperti dilansir
Crash
.


"Saya sudah habis-habisan di setiap tikungan dan pada akhirnya saya kecelakaan. Tapi tak mengapa, yang penting kami berusaha," kata pembalap berjuluk Baby Alien itu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya