Playoff NBA: 'King James' Tak Berdaya Hadapi Sergapan Bulls

LeBron James ditengah sergapan pemain Chicago Bulls
Sumber :
  • David Richard-USA TODAY Sports
VIVA.co.id
Kenang Kobe Bryant, NBA Perkenalkan Desain Baru Trofi MVP All-Star
- Derrick Rose mencetak 25 poin dan Pau Gasol menambahkan 21 poin serta 10 rebounds saat membawa Chicago Bulls mengalahkan Cleveland Cavaliers 99-92 pada game 1 semifinal playoff NBA Wilayah Timur, Senin 4 Mei 2015 atau Selasa pagi WIB.

LA Lakers Resmi Berikan Kontrak Reguler pada Stanley Johnson

Bulls tidak pernah tertinggal sekalipun dari Cavs sepanjang pertandingan, dan bahkan sempat unggul sampai 16 poin. Pertandingan sempat imbang dua kali pada kuarter 2, tapi Bulls mampu kembali unggul dengan mencetak 15 poin yang membuat Cavs harus bekerja keras mengejar.
Patung Kobe Bryant dan Putrinya Didirikan di Lokasi Kecelakaan


Cavs sempat mengejar 94-90 pada menit terakhir, namun jump shot guard Bulls, Jimmy Butler, memastikan kemenangan bagi klub berlogo banteng merah tersebut. Kehilangan Kevin Love dan JR Smith tampaknya berdampak besar Cavs.


Guard Cavs, Kyrie Irving, mencetak 30 poin, sedangkan LeBron James hanya mempu mencetak 19 poin, 15 rebounds, dan sembilan assists. Ini adalah kekalahan pertama Cavaliers di playoff musim ini setelah sebelumnya menang mutlak atas Boston Celtics.


Bulls berhasil unggul 1-0 atas Cavaliers usai game 1. Game 2 semifinal antara Cavs melawan Bulls akan digelar Rabu waktu setempat, 6 Mei 2015 atau Kamis pagi WIB.


Di pertandingan lain, Los Angeles Clippers berhasil merebut game 1 semifinal Wilayah Barat melawan Houston Rockets usai meraih kemenangan 117-101. (one)


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya