Bekap Celtics, Hawks Raih 10 Kemenangan Beruntun

Pemain Atlanta Hawks, Damarre Carroll (kanan)
Sumber :
  • Troy Taormina-USA TODAY Sports
VIVAnews - Atlanta Hawks meneruskan catatan apik mereka, dengan mengalahkan Boston Celtics 105-91 pada pertandingan lanjutan musim reguler NBA 2014-15. Itu merupakan kemenangan ke-10 yang didapat Damarre Carroll cs secara beruntun.
Kenang Kobe Bryant, NBA Perkenalkan Desain Baru Trofi MVP All-Star

Pada laga yang dihelat di TD Garden, Boston, Kamis, 15 Januari 2015 pagi WIB, permainan sengit ditampilkan kedua tim sejak awal. Jump shot Mike Muscala sempat membawa Hawks unggul 16-10, namun kuarter 1 kemudian berakhir 24-24.
LA Lakers Resmi Berikan Kontrak Reguler pada Stanley Johnson

Memasuki kuarter 2, laga masih berlangsung sengit. Tembakan tiga angka Marcus Smart membuat kedudukan sama kuat 30-30. Namun, sejak unggul 37-34, Hawks tak pernah tertinggal hingga akhirnya menutup kuarter dengan keunggulan 57-45.
Patung Kobe Bryant dan Putrinya Didirikan di Lokasi Kecelakaan

Hawks masih menunjukkan dominasinya pada kuarter 3. Free throw Thabo Shefolosha membawa timnya kian menjauh, 64-52. Dan, jump shot Dennis Schroder pun menjadi poin terakhir di kuarter tersebut. Hawks mengungguli Celtics, 89-74.

Pada kuarter penutup, aksi Evan Turner sempat membawa Celtics memperkecil ketertinggalan hingga 80-89. Tetapi, Hawks membalasnya dengan mencetak poin demi poin, hingga akhirnya membungkus kemenangan dengan skor akhir 105-91.

Dengan kemenangan tersebut, Hawks mantap di puncak klasemen sementara Divisi Southeast dengan rekor 31 kemenangan dan delapan kekalahan. Sedangkan Boston ada di posisi 3 klasemen Divisi Atlantic dengan 13 kemenangan dan 24 kekalahan.

Hasil lengkap laga NBA, Kamis pagi, 15 Januari 2015 WIB:

San Antonio Spurs 98-93 Charlotte Hornets
Memphis Grizzlies 103-92 Brooklyn Nets
New Orleans Pelicans 105-94 Detroit Pistons
Washington Wizards 105-99 Chichago Bulls
Houston Rockets 113-120 Orlando Magic
Philadelphia 76ers 84-100 Toronto Raptors
Atlanta Hawks 105-91 Boston Celtics 
Dallas Mavericks 107-114 Denver Nuggets

Baca juga:


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya