Roy Suryo Sampaikan Salam Perpisahan kepada Atlet Asian Paragames

Roy SUryo
Sumber :
VIVAnews -
GGI 2015: Ajang Pertarungan Pegolf Muda
Jabatan Roy Suryo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) tinggal menghitung hari dalam Kabinet Indonesia Bersatu II.  Untuk itu, mantan pakar telematika itu pun menyampaikan salam perpisahan kepada kontingen Asian Paragames asal Indonesia yang akan berlaga di Incheon, Korea Selatan.

Perlu Terobosan Baru untuk Angkat Prestasi Indonesia

“Saya ingin berada di tengah-tengah para atlet tetapi waktu yang memisahkan kita. Sekali lagi saya mohon maaf jika nanti hanya bisa mendampingi saat pembukaan Asian Paragames di Incheon. Kemungkinan besar saat penutupan tidak bisa lagi mendampingi,” kata dia pada saat memberikan sambutan pada Pelepasan dan Pengukuhan Kontingen Asian Paragames di Hotel Lorin Solo, Senin, 13 Oktober 2014.
Atlet Indonesia Torehkan Rekor di APG 2015


Roy tidak bisa mendampingi saat penutupan disebabkan posisi jabatan menpora dipastikan sudah berganti kepada pejabat baru. Mengingat pada tanggal 20 Oktober mendatang akan ada pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Jokowi-JK yang dibarengi dengan pemilihan pejabat menteri baru, termasuk menpora.


Acara pengukuhan dan pelepasan kontingen Asian Paragames Incheon dihadiri oleh semua atlet dan ofisial yang berjumlah sekitar 96 orang. Jumlah tersebut terdiri dari 70 atlet serta 26 ofisial. Selanjutnya, perwakilan atlet dan ofisial melakukan proses mencium bendera Merah-Putih sebelum berangkat menuju Korea Selatan.


Chief de Mission Tim Indonesia Asian Paragames Incheon, James Tangkudung menyebutkan bahwa 70 atlet tersebut akan berlomba dalam 8 cabang olahraga, diantaranya atletik, tenis meja, angkat besi, renang dan, atletik, tenis roda, panahan serta ten-pinbowling.


“Untuk cabang olahraga atletik, bulutangkis, tenis meja, angkat dan renang diharapkan bisa mampu meraih medali emas,” sebutnya.


Oleh sebab itu, pihaknya pun menargetkan dalam Asian Paragames Incheon, kontingen Indonesia bisa menembus 10 besar dalam peringkat perolehan medali. Sebab atlet yang dikirimkan jumlahnya lebih banyak dibandingkan Asian Paragames sebelumnya pada tahun 2010 lalu di Guangzhou.


“Asian Paragames di Guangzhou, kontingen Indonesia berhasil meraih dua emas dan menduduki peringkat 14. Sedangkan Asian Paragames kali ini ditargetkan bisa masuk peringkat 10 besar,” harapnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya