Indonesia Warriors Rekrut Dua Legiun Asing

Indonesia Warriors vs Saigon Heat 2013
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy
VIVAnews
Tim Basket AS untuk Olimpiade 2016 Nikmati Fasilitas Mewah
- Setelah dua hasil mengecewakan di awal ASEAN Basketball League (ABL) 2014, Indonesia Warriors akhirnya melakukan perubahan skuad. Juara ABL 2012 itu mendatangkan dua legiun asing baru, Chris Ellis dan John Smith Jr.

Wasit Basket Berhijab Asal Indonesia Tuntut Keadilan

Seperti dilansir situs resmi ABL, Ellis sebelumnya memperkuat klub Jerman, NOMA Iserlohn Kangaroos. Forward 30 tahun itu merupakan anak dari mantan bintang NBA, Dale Ellis, yang pernah memperkuat San Antonio Spurs dan Dallas Mavericks.
Manu Ginobili Dipanggil Timnas Argentina


Ellis juga pernah bermain di NBA Summer League dengan memperkuat Denver Nuggets pada 2006, serta Portland Trail Blazers pada musim 2007 dan 2008. Kedatangan Ellis membuat Christopher Barnes harus rela meninggalkan skuad Warriors.


Selain mendatangkan Ellis, Warriors juga kembali merekrut pemain Filipina keturunan Amerika Serikat, John Smith Jr. Ini adalah kali kedua Smith memperkuat Warriors, setelah musim lalu sukses membawa tim menjadi runner-up ABL 2013.


Smith merupakan pemain asal ASEAN pertama yang direkrut Warriors musim ini. Kehadiran Smith diharapkan bisa meningkatkan torehan poin tim besutan Cokorda Raka Satria Wibawa tersebut, yang rata-rata hanya 53 poin dalam dua laga awal.


"Saya ingin menuntaskan apa yang sudah saya mulai tahun lalu. Kami hampir juara tahun lalu, namun gagal di partai final. Tahun ini, saya akan membawa tim ini menuju kemenangan," ujar Smith.


Ellis dan Smith akan melakoni debut bersama Warrior di ABL 2014 ketika menghadapi Westports Malaysia Dragons di MABA Stadium, Kuala Lumpur, 2 Agustus 2014.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya