Taekwondoin Indonesia Sabet 5 Emas di Hong Kong Open

Taekwondoin UTI Pro di Hong Kong Open 2014
Sumber :
  • UTI Pro
VIVAnews
GGI 2015: Ajang Pertarungan Pegolf Muda
- Indonesia meraih sukses di Asian Cities Gold Cup Taekwondo Championship yang digelar di Kowloon Park Sport Centre, Hong Kong. Indonesia yang diwakili taekwondoin-taekwondoin Universal Taekwondo Indonesia Pro (UTI Pro) sukses menyabet 5 medali emas, 3 perak dan 1 perunggu.

Perlu Terobosan Baru untuk Angkat Prestasi Indonesia

Emas pertama dipersembahkan Fransisca Valentina yang turun di kelas senior -46 kilogram. Peraih medali emas SEA Games 2011 itu berhasil mengalahkan taekwondoin asal Taiwan. "Ini medali emas pertama saya di UTI Pro, mudah-mudahan bisa lebih baik lagi pada event selanjutnya," ujar Fransisca dalam siaran pers yang diterima
Atlet Indonesia Torehkan Rekor di APG 2015
VIVAnews .


Sukses Fransisca juga diikuti taekwondoin Catur Yuni Ryaningsih, yang meraih medali emas di kelas -73 kg putri. Selain sukses di kategori Kyorugi (tarung), tim taekwondo UTI Pro juga berhasil menyabet 3 medali emas dari kategori Poomsae (jurus).


Ketiga medali emas di kategori Poomsae disumbangkan oleh Daniel D. Harsono di kategori perorangan putra. Daniel juga juga memiliki andil menyumbangkan emas di nomor beregu putra, bersama Satriyono dan Don Bosco Eko Sulistyo. Satu medali emas lainnya dihasilkan di nomor beregu putri melalui trio Christina Agung Intan, Domas Ayu Kirana Santoso dan Immanuela Anindita.


Pembina YUTI/UTI Pro, Lioe Nam Khiong, mengatakan sukses di Hong Kong Open merupakan bukti dari hasil pembinaan yang tidak putus. "Di UTI Pro pembinaan terus berjalan tanpa henti termasuk dengan kegiatan tryout di luar negeri," ujar pemegang sabuk DAN VIII ini.


UTI Pro sendiri menurunkan 14 atlet putra-putri untuk tampil di Hong Kong Open yang berlangsung 8-9 Februari 2014. Pada kejuaraan yang diikuti 20 negara tersebut, para taekwondoin Indonesia didampingi dua pelatih, Satriyo Rahadhani dan Rizal Syamsir, dan manajer tim Yusuf Ariansyah.


Selanjutnya UTI Pro akan mengirimkan wakil ke Swedia Open dan US Open yang berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya