Tim Putra Jaya Raya Gagal Kawinkan Gelar Djarum Superliga 2014

Tunggal putra Indonesia, Simon Santoso.
Sumber :
  • ANTARA/M Risyal Hidayat
VIVAnews -
Jangan Hanya All England, Praveen/Debby Bisa Juara Olimpiade
Tim putra Jaya Raya Jakarta gagal mengawinkan gelar juara Djarum Superliga 2014, yang diraih tim putri, kemarin. Pada babak final, Minggu 9 Febuari 2014, tim putra Jaya Raya kalah 2-3 dari sang juara bertahan Musica Flypower Champion.

Praveen Jordan/Debby Susanto Juara All England 2016

Pada final yang dihelat di DBL Arena, Surabaya, Jaya Raya unggul terlebih dahulu lewat Kenichi Tago yang memenangi pertarungan melawan Alamsyah Yunus. Pebulutangkis asal Jepang itu menang lewat dua game langsung, 21-16 21-16.
Alasan Ahsan/Hendra Usai Tersingkir Cepat dari All England


Jaya Raya kian di atas angin, saat pasangan Hendra Setiawan/Markis Kido memenangi partai kedua melawan Ryan Agung Saputra/Wahyu Nayaka. Lewat pertarungan tiga game, Hendra/Markis menang dengan skor 21-11 18-21 21-17.


Pada pertandingan ketiga, Musica Champion memperkecil ketertinggalan lewat Simon Santoso yang menang atas Nguyen Tien Minh. Simon menundukkan pebulutangkis asal Vietnam tersebut lewat pertarungan dua game, 21-16 21-18.


DBL Arena kian memanas kala Musica mampu menyamakan kedudukan lewat Vladimir Ivanov/Hardiyanto yang menang atas Bona Septano/Gideon Markus Fernaldi. Vladimir/Hardiyanto menang melalui tiga game, 13-21 21-14 21-17.


Pada pertandingan penentuan, Lee Hyun Il akhrinya memastikan kemenangan lewat pebulutangkis asal Korea Selatan, Lee Hyun Il, yang menundukkan Wisnu Yuli Prasetyo. Hyun Il menang lewat laga dua game, 21-10 21-13. Musica pun berhak mempertahankan gelar juara Djarum Superliga.


Sementara itu, posisi tiga berhasil diraih oleh Hi-Qua Wima Surabaya, setelah menumbangkan Unisys Jepang pada laga perebutan tempat ketiga. Lewat laga-laga sengit, Hi-Qua Wima akhirnya menang dengan skor 3-2.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya