Posisi Indonesia Melorot Lagi, Thailand Puncaki Perolehan Medali

Pasangan ganda campuran Indonesia, Muhammad Rijal/Debby Susanto
Sumber :
  • pbdjarum.org
VIVAnews –
Gak Main-main, Manusia Silver di Makassar Bisa Raup Hingga Rp 8 Juta per Bulan
Peringkat Indonesia kembali melorot ke posisi ketiga dalam klasemen perolehan medali SEA Games XXVII Myanmar, setelah sempat menempati peringkat pertama pada Sabtu 14 Desember 2013 sore. Posisi puncak kali ini sementara ditempati oleh Thailand yang mengoleksi 33 emas, 30 perak, dan 30 perunggu. 

Terkuak 5 Kejadian yang Terjadi di Dunia Dikaitkan Ketakutan soal Kiamat
 
Geger Penemuan Fosil Ular Lebihi Ukuran T-rex, Begini Bentuknya
Pada Sabtu 14 Desember 2013, kontingen Merah Putih menambah sembilan medali emas dari hari sebelumnya. Cabang catur lewat Irene Kharisma Sukandar menyumbang medali emas pada nomor International Individual Blitz putri.

Medali emas juga disumbang I Gede Siman Sudartawa dari cabang renang. I Gede Siman berhasil menjadi yang terbaik pada nomor 100m gaya punggung putra. Cabang billiar dan snooker pun tak mau ketinggalan menyumbang medali emas. Angeline Magdalena menjadi yang terbaik pada 9 Ball Pool Single putri.


Cabang bulutangkis menambah tiga medali emas melalui Angga Saputra/Ryang Agung Saputro pada nomor ganda putra, Bellaetrix Manuputty pada nomor tunggal putri, dan Muhammad Rijal/Debby Santoso pada nomor ganda campuran.


Cabang karate juga ikut kembali menyumbang emas melalui Jintar Simanjuntak yang menang di nomor kumite (tarung) +67 kg putra. Cabang angkat besi juga lagi-lagi menambah koleksi emas kontingen Indonesia lewat Deni yang menang di kelas 69 kilogram putra.


Sementara itu, posisi tuan rumah Myanmar turun ke peringkat kedua klasemen sementara perolehan medali, begitu juga dengan Vietnam yang kini menduduki posisi keempat dengan 29 emas.


Berikut klasemen sementara medali SEA Games 2013 hingga Sabtu 14 Desember 2013 pukul 23.59 WIB:


1. Thailand  (33 emas - 30 perak - 30 perunggu)

2. Myanmar  (31 - 29  - 28)

3. Indonesia  (30 - 40 - 34)

4. Vietnam   (29 - 23 - 33)

5. Malaysia  (18 - 12 - 31)

6. Singapura  (12 - 10 - 19)

7. Filipina    (7 - 11 - 15)

8. Kamboja  (4 - 6 - 11)

9. Laos       (2 - 5 - 18)

10. Brunei   (1 - 1 - 3)

11. Timor Leste  (0 - 0 - 1)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya