Bulls Hadiahi Pacers Kekalahan Pertama di NBA Musim Ini

Pemain Chicago Bulls, Loul Deng dan Derrick Rose
Sumber :
  • Dennis Wierzbicki-USA TODAY Sports

VIVAnews - Chicago Bulls akhirnya mengakhiri sembilan kemenangan beruntun milik Indiana Pacers. Pada laga Sabtu, 16 November 2013 atau Minggu pagi WIB, Loul Deng dan Derrick Rose memimpin kemenangan Bulls 110-94.

Deng mencetak 23 poin, ditambah 20 milik Rose. Taj Gibson juga tampil bagus dengan mencetak 15 poin dan delapan rebounds. Ini adalah kemenangan keempat secara beruntun Bulls musim ini.

Sedangkan untuk Pacers, Roy Hibbert menjadi pendulang poin terbanyak dengan 14 poin. Sedangkan andalan mereka, Paul George, hanya mencetak 12 poin. Pacers pun akhirnya harus menerima kekalahan pertama musim ini.

Di tempat lain, Dwight Howard mencetak 25 poin untuk membawa Houston Rockets menang 122-111 atas Denver Nuggets. Chandler Parsons menambahkan 20 poin dan James Harden membuat 17 poin.

Miami Heat juga meraih kemenangan pada laga pagi tadi. LeBron James kembali menjadi motor permainan sang juara bertahan dengan membuat 30 poin saat menang 97-81 atas Charlotte Bobcats.

Sayangnya, pada kemenangan ke-13 Heat secara beruntun atas Bobcats itu Dwayne Wade tampil di bawah performa. Wade hanya mencetak empat poin dan memasukkan satu tembakan dari tujuh usaha. Ia juga membuat empat turnover.

Hasil Pertandingan NBA:
Miami 97, CHARLOTTE 81      
Dallas 108, ORLANDO 100     
Cleveland 103, WASHINGTON 96 (OT)
Atlanta 110, NY KNICKS 90      
CHICAGO 110, Indiana 94      
HOUSTON 122, Denver 111     
MINNESOTA 106, Boston 88      
NEW ORLEANS 135, Philadelphia 98      
Oklahoma City 92, MILWAUKEE 79
*huruf besar tuan rumah
(one)

LA Lakers Resmi Berikan Kontrak Reguler pada Stanley Johnson
Kobe Bryant saat membawa Los Angeles Lakers juara NBA 1999/2000

Kenang Kobe Bryant, NBA Perkenalkan Desain Baru Trofi MVP All-Star

Trofi Kobe Bryant baru ini dihadirkan NBA menggandeng seniman Victor Solomon yang kerap dipercaya oleh para bintang NBA.

img_title
VIVA.co.id
4 Februari 2022