Indonesia Warriors Kalah Tipis dari Malaysia Dragons

Indonesia Warriors vs Westports Malaysia Dragons
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy
VIVAnews
GAC Aion Jual 1 Juta Mobil Listrik dalam Waktu Relatif Singkat
- Indonesia Warriors gagal meraih enam kemenangan beruntun setelah takluk dari tuan rumah Westports Malaysia Dragons dengan skor tipis 79-80 untuk kemenangan Dragons di lanjutan ASEAN Basketball League (ABL), di MABA Stadium, Jumat, 12 April 2013.

Putri Marino Berani Mesra dengan Nicholas Saputra, Ini Reaksi Tak Terduga Chicco Jerikho!

Bagi Dragons, kemenangan ini menjadi kemenangan yang pertama mereka atas Warriors di musim ini. Di tiga pertemuan sebelumnya mereka selalu takluk.
Peran Presiden Salurkan Bansos, Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu


Warriors sebenarnya mengawali pertandingan dengan cukup baik. Mereka bisa unggul di dua kuarter awal. Bahkan di kuarter kedua Warriors sempat unggul 29-18.


Tapi di kuarter ketiga Dragons yang mendapatkan dukungan penuh dari penonton bisa bangkit dan dan balik memimpin. Warriors harus tertinggal lima poin, namun tim asal Jakarta ini belum menyerah, Mario Wuysang bisa membuat timnya unggul 76-75 sebelum lawan kembali menambah poin.


Satu menit menjelang laga usai, Dragons mendapatkan lemparan bebas setelah pemain Warriors melakukan pelanggaran. Wakil Malaysia tersebut akhirnya bisa meraih kemenangan dengan skor 80-79.


Setelah melawan Dragons, Warriors akan kembali menjalani laga tandang ke Vietnam tepatnya ke markas Saigon Heat pada 24 April mendatang.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya